supernova

Archive for July, 2011|Monthly archive page

Garage Sale!

In Uncategorized on July 7, 2011 at 7:18 pm

Pernah nggak ngerasa baju yang kita pake kok itu-itu aja ya? Atau ngerasa kekurangan baju formal kalau mau ke pesta? Padahal, setelah liat di lemari.. baju yang kita punya sebenarnya banyak bangettt, sampe lemari pakaian bisa tuh membludak!

Sampai suatu hari, saya baru sadar akan hal ini. Yap, mungkin kita pernah denger juga sebelumnya bahwa “One man’s trash is another man’s treasure!”. Saya tuh pernah menemukan baju yang sempat saya beli waktu kecil dan pake rengek-rengek dulu sama ibu. Hm, adalaahh baju terusan army yang saya beli di ITC Ambasador. Itu harganya.. (saya inget banget) 100 ribu, yang pada jamannya udah bisa beli dress yang bagusan dikit. Jujur, itu baru dipake satu kali dan terpaksa. Hehe, maklum saat itu saya lagi naksir-naksirnya sama yang berbau army – ulah naksir gebetan yang doyan sama army. Aduh, ampun! Haha.

Ketika ingin membuang junk dari lemari, entah itu baju yang kekecilan atau masih layak pakai tapi sayang dibuang, ya.. jangan dibuang. Solusinya, bisa kita donasikan atau lakukan Garage Sale. Membuat Garage Sale itu nggak susah kok. Semua itu butuh waktu, tenaga dan kemampuan marketing dimana kalian mengubah junk itu menjadi uang.

Nggak hanya itu saja sih, dari pengalaman saya melakukan Garage Sale berulang kali, saya jadi paham bagaimana menarik pembeli sebanyak mungkin. Lama kelamaan, pasti akan terlatih. Dan pastinya dibutuhkan kreatifitas yang baru untuk itu. Biar pembeli senang membeli barang dari kita. Mereka akan mikir walau barang bekas, tetapi masih layak untuk dibeli.

Okay, saya ada beberapa tips nih untuk kalian yang ingin mengadakan Garage Sale:

Ajak Teman

Ajak teman-teman untuk berpartisipasi dalam Garage Sale. Teman-temanmu ini bisa menaruh junk mereka di Garage Sale kalian. Tujuannya supaya stok barang-barang yang bagus itu bisa menarik perhatian pembeli. Semakin banyak stok barang-barang bagusnya, pasti makin diincar pembeli.

Beri Harga

  • Sempatkan waktu kalian untuk memberi label harga disetiap item yang akan ditaruh di Garage Sale. Sesuaikan pula dengan target pasar.
  • Untuk barang-barang yang sama bisa digabungkan kemudian diberi satu label harga. Cth: gelang 10rb (3 items)
  • Berikan harga dengan kelipatan lima agar memudahkan kalkulasi.
  • Untuk barang yang masih baru, beri harga sesuka anda. Tapi tetap terjangkau.

 People Love BOGO Sales

A BOGO stands for “Buy One Get One” dan ini bisa dipakai juga dalam Garage Sale. Buku, video, pakaian bayi, dan beberapa barang yang bagus bisa juga menggunakan tipe pricing ini. People love getting something for free, right? Hehe.

Clean and Fix It

Nggak ada yag suka membeli barang yang kotor. Walaupun barang bekas, tetapi kondisikan barang-barang tersebut masih dalam keadaan layak pakai dan tidak mengurangi minat pembeli saat melihat-lihat. Cuci dahulu sebelum di display ketika Garage Sale berlangsung. Apabila ada pakaian yang harus di permak terlebih dahulu, datanglah ke tukang jahit untuk memperbaiki bagian yang perlu di permak. Atau kalian bisa berkreasi membentuk barang lawas itu menjadi trend/unik sehingga menarik untuk dibeli.  It may sound like a big job, but it is worth it. In fact, often after we clean or fix something, we decide to keep it. 

Sebarkan!

Poin paling mudah kelihatannya, tapi ini sangat butuh waktu luang dan tenaga yang cukup bila kalian melakukannya secara individual. Untuk desainnya bisa dilakukan sekreatif kalian. Silahkan buat satu poster yang bisa digunakan untuk menarik pembeli untuk datang. Sebarkan pula flyer di sepanjang jalan sehingga orang lewat pun menyadari dan akhirnya mau mampir ke tempat kalian.

Remember the Important Points

  • Beri hari dan tanggal Garage Sale-nya
  • Beri tahu juga alamat yang jelas tempat Garage Sale berlangsung
  • Beri tahu lokasi/symbol  yang kira-kira bisa membantu pengunjung menemukan dimana rumamu. (cth: depan depot pengisian air isi ulang)
  • Beri tahu juga secara spesifik barang-barang yang kalian jual di Garage Sale seperti, pakaian bayi, mainan, furnitur, kemeja, dll.
  • Beri tahu juga merk atau brand seperti Zara, Charles & Keith, dll.
  • Beri tanda di pintu masuk gang atau diujung jalan sebagai petunjuk menuju Garage Sale kalian. Usahakan beri tanda dengan tinta yang waterproof sehingga apabila hujan, tidak merusak petunjuk yang sudah kalian buat.
Merchandising Your Items

Garage-sale hunters suka  mencari barang-barang yang menarik. Jadi, kalian harus ingat dimana lokasi barang-barang yang kalian taruh. Jadi, saat mereka mencari dan menanyakannya kepada kalian, dengan mudah langsung bisa kalian tunjukan.

  • Jangan menaruh kotak barang-barang di lantai. Tentu tidak semua calon pembeli mau membungkuk untuk mencari-cari barang yang diinginkan.
  • Gantung pakaian yang bagus seperti dress, blazer, jaket, dll.
  • Pisahkan letak pakaian berdasarkan harga dan juga berdasarkan kategori.
  • Berikan juga keterangan harga di setiap kumpulan barang-barang kalian.
  • Berikan juga display pakaian atau barang-barang dengan manekin sehingga pembeli yang kebetulan lewat dengan mobil bisa melihat sekilas sehingga tertarik untuk datang ketempat kalian.
  • Jangan disangka pelanggan pria lebih sedikit dibanding dengan wanita. Malah justru pria sangat suka sekali dengan Garage Sale. Tentunya bisa mendapatkan treasure yang masih bisa digunakan. Usahakan stok untuk pria juga sesuai dengan jumlah stok barang-barang wanita.
  • Saat hari sudah dekat, dan siap untuk dibuka. Sebelumnya kalian harus siapkan barang-barang ini:
    • Sediakan kalkulator, bolpoin, dan plastik.
    • Sediakan juga uang kecil untuk kembalian.
    • Sediakan security box untuk menempatkan uang kalian. Sehingga transaksi berjalan dengan aman.
    • Sediakan juga radio atau music player sehingga pembeli bisa diselingi musik saat melihat-lihat barang. Atau bisa juga, voluntir dari teman kalian yang kebetulan ingin membuat music corner sebagai hiburan.
The Day of Your Garage Sale

Sebaiknya hindari  untuk mempersilahkan pembeli yang datang terlebih dahulu.  It is considered discourteous to those who respect your advertised time.  Dan apabila ada pembeli yang ingin pergi ke kamar mandi, jangan sembarangan mempersilahkan orang lain masuk ke dalam rumah yaa!

Clean Up

Setelah selesai, bersihkan semua sampah yang berserakan dan kembalikan lagi barang-barang itu pada tempatnya. Apabila kalian tidak ingin menyimpan barang-barang itu terlalu lama, silahkan saja donasi untuk orang yang lebih membutuhkan. Lastly, grab a hot cup of coffee, go sit in your favorite chair, and count all the money you just made from your hard work.